Pages

Subscribe:

Minggu, 23 Desember 2012

Troubleshooting: CPU / Monitor Tidak Menyala

Perbaiki KomputerPagi sobat blogger, apa kabar hari ini? ^_^. Pada artikel ini, saya akan menuliskan Troubleshooting ( Pemecahan masalah ) yg biasa terjadi di PC..
Berikut hal-hal yg biasa terjadi.. yaitu Monitor tidak mau menyala , CPU dalam keadaan hidup dan CPU Tidak mau menyala ketika di pencet tombol Power nya.

A.  Monitor tidak mau menyala , CPU dalam keadaan hidup
Langkah yg harus dilakukan :
  1. Pastikan kabel monitor terpasang dengan benar ke Power Supply atau ke Port VGA Onboard
  2. Kalau belum menyala , coba di Unplug kabel monitornya , lalu di pasang lagi dan di kencangkan dengan tangan..
  3. Kalau masih belum menyala , coba ganti kabelnya dengan kabel lain.. >> Jika monitor hidup , berarti kabel anda bermasalah..
  4. Belum menyala juga, coba tukar monitornya dengan yg lain.. >> Jika menyala , berarti Monitor lama anda bermasalah..
  5. Jika tetap belum menyala juga , berarti Port yang ada di Motherboard anda bermasalah..
Solusi :
  • Ganti Kabel Monitor
  • Ganti CPU
  • Beli VGA , karena VGA Onboard Anda bermasalah..

B.  CPU Tidak mau menyala ketika di pencet tombol Power nya
Langkah yg harus dilakukan :
  1. pastikan kabel Power supply sudah terpasang dengan benar..
  2. Unplug dan coba colok kembali kabelnya.. >> kalau belum , coba ganti dengan kabel lain..
  3. Bongkar dan lihat lampu indikator di Motherboard menyala atau tidak >> kalau menyala , mungkin kabel Front Panel tidak benar pemasangannya
  4. kalau tidak menyala , coba cek lagi kabel antara Power Supply dengan Motherboard sudah terpasang dengan benar atau belum..
  5. Pemasangan Kabel Panel bisa dilihat pada sisi lain Motherboard atau disekitar port Kabel Front Panel itu sendiri

0 komentar:

Posting Komentar